Harga LG X Mach dan Spesifikasi | Layar Quad HD 5,5 inch

Harga LG X Mach dan Spesifikasi - Sebuah smartphone terbaru kembali dihadirkan oleh salah satu produsen smartphone ternama LG yang bertajuk LG X Mach, ponsel ini merupakan varian terbaru dari LG X series, smartphone yang berasal dari negeri ginseng ini di bekali dengan spesifikasi yang bertenaga untuk menunjang aktifitas multitasking.

LG X Mach di desain dengan ukuran dimensi panjang 149,1 mm lebar 76,5 mm dan memiliki ketebalan 8,9 mm yang akan terasa pas saat berada dalam genggaman serta memiliki bobot 150 gram, membuatnya sangat nyaman untuk digunakan dalam beraktifitas sehari-hari, ponsel ini memiliki beberapa varian warna yang bisa di sesuaikan dengan selera anda yakni Gold, Grey, Silver, Titan dan White.

Harga LG X Mach dan Spesifikasi
Harga LG X Mach dan Spesifikasi

Smartphone asal Korea Selatan ini memiliki layar dengan kualitas yang sangat baik, membawa ukuran 5,5 inch dan menggunakan panel layar IPS LCD capcitive touchscreen dengan resolusi Quad HD 1440 x 2560 pixel kepadatan ~538 ppi, sudah pasti layar ini akan sangat memuaskan saat melakukan aktifitas gaming atau menonton video, namun dalam penggunaannya harus berhati-hati karena layar dari LG X Mach belum memiliki lapisan pelindung jadi anda harus memasang screen guard agar layar ini tidak mudah tergores.

Dari sektor dapur pacu, LG X Mach menggunakan chipset dari Qualcomm MSM8956 Snapdragon 650 dengan mengkombinasikan dua buah processor handal yakni Quad Core 1.4 GHz dan Dual Core 1.8 GHz yang akan mengoptimalkan performa saat menjalankan aplikasi apapun, juga terdapat unit pengolah grafis berupa Adreno 510 sehingga bermain game menjadi lancar tanpa hambatan.

Untuk sistem pengoperasian, LG X Mach menggunakan sistem operasi berbasis Android Marshmallow serta didukung RAM sebesar 3 GB, sedangkan untuk ruang penyimpanan data, tersedia memori internal dengan kapsitas sebesar 32 GB yang dapat di gunakan untuk menyimpan file musik, foto dan video, selain itu LG X Mach juga memiliki tempat untuk microSD card dengan daya tampung hingga 256 GB.

Di bagian fotograpi, LG X Mach memiliki kamera belakang dengan lensa 12,3 megapixel dengan ukuran lensa 1.55 Âµm Pixel Size, juga di lengkapi fitur autofocus untuk mengahasilkan foto dengan kualitas yang jelas sehingga nampak sempurna, selain itu terdapat LED flash untuk memaksimalkan pencahayaan, kamera ini juga memiliki kemampuan untuk merekam video dengan kualitas 4K 2160p@30fps sehingga anda akan mendapatkan hasil rekaman terbaik dengan detail yang sangat jelas.

Harga  LG X Mach dan Spesifikasi
Harga  LG X Mach dan Spesifikasi

Sedangkan untuk kamera depan,  LG X Mach memberikan kamera dengan lensa berkekuatan 8 megapixel untuk memberikan kepuasan saat berkegiatan foto selfie, anda dapat membuat video-video unik dengan resolusi Full HD 1080p, selian itu kamera ini juga sudah mendukung untuk melakukan kegiatan videocall.

Beralih ke bagian konektifitas,  LG X Mach dibekali dengan teknologi jaringan internet cepat 4G, jadi anda dapat mengakses internet dengan lancar dan stabil kecepatan LTE Cat9 150/50 Mbps dan HSPA 42,2/5,76 Mbps di jaringan 3G, selain itu juga terdapat fitur lainnya seperti Bluetooth, Hotspot, port microUSB dan GPS, sedangkan untuk baterai menggunakan type Li-Ion dengan daya 3000 mAH untuk menunjang segala kegiatan dari  LG X Mach.

Spesifikasi dan Harga LG X Mach

Desain
Dimensi
149,1 x 76,5 x 8,9 mm
Berat
150 g
Warna
Gold, Grey, Silver, Titan, White
Koneksi
Jenis Kartu SIM
Single SIM (Nano SIM) / Dual SIM (Nano SIM, duall stanby)
Jaringan
GSM / HSPA / LTE 
Kecepatan
HSPA 42,2/5,76 Mbps, LTE Cat9 450/50 Mbps
WLAN
Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual band, Wi-Fi Direct, Hotspot
Bluetooth
Yes
Port USB
Yes
GPS
Yes, With A-GPS, GLONASS
NFC
Yes
Layar
Type
IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
Ukuran
5,5 Inch
Resolusi
1440 x 2560 Pixel (~538 ppi pixel dencity)
Fitur
Multitouch
Proteksi
-
Platform
Sistem Operasi
Android OS, v6.0 (Marshmallow)
Chipset
Qualcomm MSM8956 Snapdragon 650
CPU
Quad Core 1.4 GHz Cortex-A53, Dual Core 1.8 GHz Cortex-A72
GPU
Adreno 510
Memory
Internal
32 GB
Eksternal
MicroSD, Up to 256 GB
RAM
3 GB
Kamera
Belakang
12,3 MP, Autofocus, LED flash 
Fitur


1.55 Âµm Pixel Size, Geo-tagging, touch focus, face detection, 

panorama, HDR
Video
2160p@30fps, 
Depan
8 MP, 1080p
Fitur
Sensor
Fingerprint, accelometer, gyro, proximity, compass
Pesan
SMS (threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM
Browser
HTML 5
Baterai
Type
Li-Ion 3000 mAH
Harga
Status
Dirilis - Juni 2016
Harga Baru
-

Baca Juga Smartphone Lainnya Dari : LG
Harga LG X Mach dan Spesifikasi | Layar Quad HD 5,5 inch Harga LG X Mach dan Spesifikasi | Layar Quad HD 5,5 inch Reviewed by Unknown on July 04, 2016 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.